Sunday, January 20, 2008

Tales from Topographic Oceans (part2)

Album ini merupakan puncak atau klimaks dari daya kreasi Yes yang sangat fenomenal. Terciptanya lbum ini diawali dari perjalanan mereka ke Tokyo. Di hotel tempat mereka menginap, Jon Anderson membaca sebuah buku yang berjudul “Autobiography of a Yogi.” Karangan Paramhansa Yogananda. Buku ini sarat dengan falsafah agama Hindu. Entah kenapa, Jon sangat tertarik untuk mengangkat isi buku itu ke dalam sebuah karya musik. Sepulang dari tur mereka tahun 1973, mereka langsung mengerjakan album ini.

Secara ringkas, album ini mengangkat empat bagian penting dalam buku itu yang dikenal sebagai four schastic scripture yang meliputi elemen-elemen penting dalam kehidupan manusia, alam dan agama. Dalam album ini juga terdapat empat mahakarya yang terbagi dalam dua disc, yaitu The Revealing Science of God, The Remembering, The Ancient dan The Ritual.

The Revealing Science of God (Dance of the Dawn).
Bagian pertama karya ini disebut sebagai 1st movement: Shrutis. Dalam bagian ini dibuka dengan suara efek yang mengingatkan kita pada penciptaan alam semesta. Karena memang bagian ini menceritakan tentang penciptaan dan kemampuan Tuhan dalam meciptakan alam semesta. Hal inilah yang menjadi cerminan dari hakekat kemanusiaan. Manusia selalu mencari dan mencipta karena memang the science of God is search, constant and clear.

Setelah di bagian opening diisi oleh suara-suara efek dari Rick Wakeman, Jon Anderson melanjutkan dengan gaya vokal datar mirip lantunan ritual agama Hindu. Selanjutnya seperti biasa, corak rock ala Yes bercampur membahana disepanjang lagu ini. Pada lagu ini juga kita diberi kesempatan untuk mendengarkan improvisasi dari Wakeman, meskipun singkat. Bagian akhir kembali ditutup dengan lantunan ritual Hindu gaya Jon Anderson. Keseluruhan lagu memakan waktu hampir 20 menit.

The Remembering (High the memory)
Bagian ini disebut dengan 2nd movement: Suritis. Karya ini secara keseluruhan relatif datar dan diisi dengan beat lagu yang pelan. Maksud dari bagian lagu ini adalah bagaimana kita dapat melihat, menghargai dan menginterospeksi diri dengan adanya masa lalu kita. Allan White tidak terlalu menonjolkan permainannya pada bagian ini. Memang tema lagu ini adalah refleksi pada masa lalu yang identik dengan nada yang pelan.

No comments:

Powered By Blogger